Home Premier Mengulik Beauty Standard Indonesia di Series Perfect Love
Perfect Love original the series

Mengulik Beauty Standard Indonesia di Series Perfect Love

by Irma Resqi Fitrah

Kejutan menarik telah datang dari platform streaming Vidio, pasalnya Vidio kembali meluncurkan original series dengan mengangkat isu yang sedang hangat diperbincangkan oleh warga kaum millennial, yaitu beauty standard dan issue bullying. Wah penasaran?

Isu tersebut berhasil dikemas oleh rumah produksi Famous Allstars Studio dalam serial berjudul Perfect Love dengan total 10 episode. Vidio original series Perfect Love ini disutradarai oleh Thaleb Wirachman Wahjudi dan dibintangi oleh Aci Resti, Refal Hady, Yoriko Angeline, dan Jourdy Pranata.

Vidio original series Perfect Love tayang perdana pada 20 November 2020 dan telah berakhir pada 22 Januari 2021. Serial bergenre komedi romantis ini bercerita tentang seorang gadis baik hati yang sering kali mendapatkan perlakuan buruk dari lingkungan sosialnya. Hal ini terjadi lantaran fisik dan wajahnya yang dinilai tidak menarik

Baca Juga: Nonton Perfect Love Original Series, Kisah Cinta Tak Memandang Fisik

Sinopsis Perfect Love

Dalam Vidio original series Perfect Love ini menggambarkan kehidupan Tasya (Aci Resti) yang terus mendapatkan pengalaman buruk dalam masalah percintaan dan pertemanan karena masalah fisiknya.

Namun siapa sangka, setelah memasuki dunia perkuliahan kehidupan Tasya berjalan sangat berbanding terbalik dengan masa lalunya. Perubahan ini dimulai saat ia bertemu dengan Bagir (Refal Hady) yang merupakan senior sekaligus ketua BEM dan klub fotografi di kampus mereka.

Bagir digambarkan sebagai pria tampan, cerdas dan bijaksana. Tidak heran, dalam serial ini Bagir menjadi pria idaman kaum hawa, termasuk pula Tasya. Meskipun demikian, Tasya tidak segan untuk menunjukkan perasaannya pada Bagir.

Hingga suatu saat, Ayana (Yoriko Angeline) cemburu dengan kedekatan Tasya dan Bagir. Ayana pun melancarkan aksinya dengan terus melakukan perundungan atau bully terhadap Tasya untuk membuat Tasya merasa terpuruk dan tidak diinginkan.

Aksi Ayana ini disadari oleh Bagir yang kemudian ia dengan tegas meminta Ayana untuk menghentikan aksinya itu dan menjaga jarak dengannya agar hubungannya dengan Tasya bisa berhasil. Namun cobaan hubungan Tasya dan Bagir justru datang dari pihak lain yang terus menjadikan Tasya sebagai bahan cemohan.

Bagaimanakah mereka akan menghadapinya?

Baca Juga: Ini List Pemeran Vidio Original Series Perfect Love, Ada Personil UN1TY juga!

Mengingat serial ini mengangkat isu beauty standard dan bullying, terdapat banyak makna tersirat yang bisa dipetik dari kisahnya, diantaranya ialah penonton bisa mengerti bahwa di dunia ini kecantikan fisik bukanlah segalanya. Meskipun kamu tidak rupawan itu tidak menjadi masalah sama sekali karena sebagai manusia, kita mempunyai hak yang sama untuk hidup dan bersosialisasi.

Isu ini berhasil digambarkan secara realistis yang mampu membuat penonton bisa relate dengan adegan hingga alur ceritanya. Sehingga melalui serial Perfect Love ini, harapannya isu beauty standard dan bullying tidak tumbuh di lingkungan kita karena dampaknya yang sangat merugikan bahkan dapat menyebabkan hilangnya nyawa akibat bunuh diri.

Wah kisah dalam serial ini sangat menarik ditonton bukan? Jangan sampai ketinggalan ya. Pastikan kamu menonton serial ini melalui platform Vidio atau langsung ke laman streaming Vidio original series Perfect Love berikut.

Trailer Vidio Original Series Perfect Love

Artikel Terkait