Home About Vidio Film Merindu Cahaya De Amstel Tayang di Vidio, Berikut Sinopsis dan Fakta Menariknya!

Film Merindu Cahaya De Amstel Tayang di Vidio, Berikut Sinopsis dan Fakta Menariknya!

by Layli Maghfirah
984 views
Merindu Cahaya De Amstel

Merindu Cahaya De Amstel – Salah satu film Indonesia yang lokasi shooting atau berlatar tempat di luar negeri. Film Indonesia bergenre religi ini pertama kali dirilis tahun 2022 lalu dan tayang di seluruh bioskop Indonesia. 

Film berjudul Merindu Cahaya De Amstel disutradarai Hadrah Daeng Ratu dan juga dibintangi berbagai artis muda dan senior. Pemain film ini diantaranya adalah Amanda Rawles, Rachel Amanda, Bryan Domani, Maudy Koesnaedi, Oki Setiana Dewi, Dewi Irawan, Ridwan Remin, Rita Nurmaliza, dan Floris Bosma.

Berlatar tempat negara Belanda, film ini menceritakan perjalanan kehidupan seorang wanita yang baru memeluk agama islam atau mualaf. Banyak tantangan yang dihadapi saat memilih menjadi muslim dan konflik percintaan serta persahabatan. 

Penasaran tentang jalan ceritanya? Sebelum nonton di Vidio, simak dulu sinopsis dan fakta menariknya berikut ini!

Baca Juga:  5 Rekomendasi Film Indonesia Terbaik yang Berlatar di Sekolah

Sinopsis Merindu Cahaya De Amstel

Khadija Veenhoven  adalah wanita belanda yang baru memeluk islam setelah mengalami banyak permasalahan di kehidupannya. Khadija bertemu dengan Nico seorang laki-laki berprofesi sebagai jurnalis dan tidak sengaja memotret Khadija. Foto Khadija sangat bercahaya membuat Nico tertarik dan kagum akan sosok wanita yang mulai belajar berhijab ini. 

Ketertarikan tersebut berubah menjadi perasaan yang lebih, namun Nico sendiri menyadari bahwa perbedaan kepercayaan akan menghalangi hubungan mereka. Terutama Nico yang agnostik pastinya membuat Khadija tidak bisa memilihnya. 

Selain itu teman dekat Khadijah bernama Kamala yang juga dekat dengan Nico juga menyukai sosok lelaki itu. Nico jadi bingung karena harus memilih orang yang ia kagumi atau memilih Kamala sosok yang memberikan kenyamanan padanya. 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Indonesia Terbaik yang Diperankan Nicholas Saputra

Fakta Menarik

Film ini ternyata merupakan kisah nyata seorang wanita Belanda yang benar-benar terjadi. Lalu cerita ini dibuat dulu sebagai novel yang ditulis oleh Arumi E. Wanita belanda itu bernama Marien Veenhooven yang menjadi inspirasi Arumi E. untuk mengangkat perjalanan spiritual Marien dalam buk dan setuju difilmkan produksi dari Makstream Original. 

Selanjutnya Karena berlatar di Belanda dan juga memerankan orang Belanda para pemeran juga harus berdialog bahasa tersebut. Otomatis kamu yang menonton film ini akan belajar bahasa Belanda walaupun juga di campur dengan bahasa Indonesia. 

Menceritakan cinta segitiga dan perbedaan agama, film ini juga menggambarkan permasalahan kehidupan seperti di dunia nyata. Dimana Khadija yang memiliki kepribadian cerdas dan dewasa harus dibenturkan dengan rasa cintanya dengan sosok laki-laki yang tidak memiliki keyakinan yang sama. Serta sang teman akrab yang juga menyukai laki-laki yang dirinya suka, membuat dilema dalam Khadija. 

Terakhir karakter yang diperankan oleh Amanda Rawles sangat mirip dengan dirinya. Khadija ternyata memiliki pengalaman masa lalu juga yang mirip dengan Amanda Rawles rasakan pada saat tertentu. Hal itu tentu bagus untuk Amanda memperdalam karakter yang memiliki kesamaan dengannya. 

Kamu bisa nonton merindu cahaya de amstel melalui patform streaming Vidio. Jangan lupa download aplikasi Vidio di handphone kamu untuk menikmati film Indonesia seru lainnya hanya di Vdio!

Artikel Terkait