Jadwal pertandingan Indonesian Basketball League atau IBL Playoff 2022 segera berlangsung pada 13 hingga 16 Agustus mendatang di GOR C-Tra Arena, Bandung. Delapan tim terbaik di babak Regular Season akan mulai bersaing demi melaju ke semifinal nanti.
Gelaran IBL 2022 mulai dari babak Playoff hingga final akan dihelat di Bandung. Kota Kembang dipilih setelah melalui proses yang panjang, kemudian akhirnya ditunjuk langsung oleh Direktur IBL Junas Miradiarsyah lantaran Bandung memiliki fasilitas yang sangat menunjang.
Delapan tim yang berhak tampil di babak Playoff IBL 2022, yaitu Pelita Jaya Bakrie, Satria Muda Pertamina, Prawira Bandung, NSH Mountain Gold, West Bandits Solo, Dewa United Surabaya, Amartha Hangtuah, dan RANS PIK Basketball.
Delapan tim tersebut akan berjuang di babak Playoff dengan format Best of Three (BO3) untuk meraih tiket ke semifinal. Tim yang meraih kemenangan terbanyak dari tiga pertandingan secara otomatis melaju ke semifinal pada tanggal 20 – 23 Agustus 2022.
Baca juga: Jadwal IBL 2022 Seri 6, Simak Link Live Streamingnya di Vidio
Setelah itu, berselang empat hari, masih dengan format yang sama, dua tim terbaik di babak semifinal akan melaju ke babak final IBL 2022 yang akan digelar pada tanggal 27 – 30 Agustus 2022 mendatang.
Babak Playoff IBL 2022 diprediksi akan berlangsung menarik, lantaran seluruh pertandingan kini boleh dipadati penonton maupun pendukung masing-masing tim. Berbeda daripada musim lalu yang harus berlangsung dengan sistem gelembung.
Duel antara juara bertahan Satria Muda Pertamina vs Amartha Hangtuah Jakarta akan menjadi laga pembuka di Playoff IBL 2022, Sabtu (13/8). Satria Muda Pertama selaku peringkat kedua di Regular Season kemarin akan melawan peringkat ketujuh.
Selanjutnya, sang pemuncak klasemen Regular Season IBL 2022, Pelita Jaya Bakrie akan berhadapan dengan RANS PIK Basketball. Sementara, klub pujaan tuan rumah, Prawira Bandung akan bertarung menghadapi Dewa United Surabaya.
Baca juga: Live Streaming IBL 2022 Seri 5, Ada RANS PIK vs NSH Mountain Gold Timika
Jadwal Playoff IBL 2022
Sabtu, 13 Agustus 2022
- 12.00 WIB – Satria Muda Pertamina vs Amartha Hangtuah Jakarta
- 14.15 WIB – Pelita Jaya Bakrie vs RANS PIK Basketball
- 16.30 WIB – Prawira Bandung vs Dewa United Surabaya
- 18.45 WIB – NSH Mountain Gold vs West Bandits Solo
Minggu, 14 Agustus 2022
- 12.00 WIB – RANS PIK Basketball vs Pelita Jaya Bakrie
- 14.15 WIB – Amartha Hangtuah Jakarta vs Satria Muda Pertamina
- 16.30 WIB – West Bandits Solo vs NSH Mountain Gold
- 18.45 WIB – Dewa United Surabaya vs Prawira Bandung
Selasa, 16 Agustus 2022
- 13.15 WIB – Pelita Jaya Bakrie vs RANS PIK Basketball
- 16.00 WIB – Prawira Bandung vs Dewa United Surabaya
- 18.45 WIB – NSH Mountain Gold Timika vs West Bandits Combiphar Solo
Baca juga: Link Live Streaming IBL 2022 Seri 4 – Jadwal dan Klasemen IBL 2022
Adapun live streaming IBL 2022 babak Playoff dapat disaksikan secara GRATIS di Vidio. Ayo segera download aplikasinya sekarang juga agar dapat menyaksikan seluruh pertandingannya dan menjadi saksi sang juara Indonesian Basketball League kali ini. #SemuaAdaDiVidio