Home SportsSepak BolaLa Liga Jadwal Lengkap La Liga 2022/23 Pekan 4
Jadwal Lengkap La Liga 2022/23 Pekan 4

Jadwal Lengkap La Liga 2022/23 Pekan 4

by dikwhyd

Jadwal La Liga 2022/23 pekan 4 segera dimulai pada tanggal 3-6 September 2022. Real Madrid dan Real Betis menjadi dua tim yang berhasil meraih poin sempurna dari tiga laga sebelumnya, kini mampukah kedua tim tersebut melanjutkan tren positifnya?

Real Madrid berhak berada di posisi teratas klasemen La Liga 2022/23 dengan 9 poin, unggul selisih gol dari Real Betis di urutan kedua. Sementara, Barcelona tepat berada di posisi ketiga dengan 7 poin, unggul selisih gol dari Athletic Club dan Villarreal di bawahnya.

Menariknya, Real Madrid dan Real Betis akan bentrok pada pekan 4 La Liga 2022/23 akhir pekan ini. Duel kontra Real Betis akan menjadi laga kandang pertama bagi Real Madrid pada musim ini setelah di tiga laga sebelumnya bermain tandang.

Berdasarkan pertemuan terakhir kedua tim, Los Blancos layak diunggulkan meraih poin sempurna atas Real Betis. Dari empat pertemuan sebelumnya, Real Madrid tak terkalahkan dari Béticos Verdiblancos dengan catatan dua kemenangan dan dua hasil imbang.

Baca juga: Jadwal Lengkap La Liga 2022/23 Pekan Ketiga

Meski demikian, Real Madrid tak boleh jumawa atas catatan rekor tersebut. Sama halnya dengan Los Blancos, Nabil Fekir cs juga bermodalkan tiga kemenangan beruntun, yang artinya duel nanti akan menentukan siapa yang akan berhak berada di posisi teratas klasemen.

Pada pertandingan lainnya, Barcelona dijadwalkan melakoni pekan 4 La Liga musim ini dengan bermain tandang ke markas Sevilla di Ramón Sánchez Pizjuán, Minggu (4/9). Secara performa, Barcelona seharusnya tidak kesulitan untuk mencuri poin sempurna dari Isco dkk.

Pasalnya, dari tiga pertandingan yang sudah dilakoni, Sevilla hanya mampu meraih 1 poin saja. Sevilla harus takluk 2-1 atas Osasuna di pekan perdana, lalu harus berbagi poin usai bermain imbang 1-1 kontra Real Valladolid, dan terbaru kalah tipis 2-1 atas Almeria pada pekan lalu.

Baca juga: Jadwal Lengkap La Liga 2022/23 Pekan Kedua

Jadwal La Liga 2022/23 Pekan 4

Sabtu, 3 September 2022

  • 01.55 WIB : Celta vs Cadiz
  • 18.55 WIB : Mallorca vs Girona
  • 21.10 WIB : Real Madrid vs Real Betis
  • 23.25 WIB : Real Sociedad vs Atletico Madrid

Minggu, 4 September 2022

  • 01.55 WIB : Sevilla vs Barcelona
  • 18.55 WIB : Osasuna vs Rayo
  • 21.10 WIB : Athletic Club vs Espanyol
  • 23.25 WIB : Villarreal vs Elche

Selasa, 6 September 2022

  • 01.55 WIB : Valladolid vs Almería

Baca juga: Jadwal Lengkap La Liga 2022/23 Pekan Pertama

Adapun live streaming La Liga 2022/23 pekan 4 dapat disaksikan melalui Vidio. Segera download aplikasinya sekarang juga dan beralih ke Vidio Premier Platinum agar dapat menyaksikan keseruan seluruh pertandingannya. Selamat menonton! #SemuaAdaDiVidio

Artikel Terkait