Home SportsEsports Jadwal Lengkap PUBG Mobile Battle Arena Season 4
Jadwal Lengkap PUBG Mobile Battle Arena Season 4

Jadwal Lengkap PUBG Mobile Battle Arena Season 4

by dikwhyd

Jadwal lengkap PMBA atau PUBG Mobile Battle Arena Season 4 segera dimulai pada tanggal 8 Agustus hingga 9 September 2022 mendatang. Sebanyak 20 tim peserta akan mulai memperebutkan 12 slot menuju Grand Final dan hadiah total sebesar Rp 100 juta.

PMBA atau PUBG Mobile Battle Arena Season 4 akan diikuti sebanyak 20 tim yang terdiri dari 10 tim final qualifier wave dan 10 tim profesional undangan. Mereka akan bersaing menuju Grand Final pada 7-9 September 2022 nanti bersama 4 special invited teams lainnya.

Pengundian grup babak Super League PMBA Season 4 sudah digelar sejak hari Jumat (5/8) kemarin. Alhasil, 20 tim peserta terbagi ke dalam lima grup dengan masing-masing grup berisikan 4 tim.

Baca juga: Simak Jadwal Lengkap MDL S6 Regular Season

PUBG Mobile Battle Arena Season 4 babak Super League akan mempertandingkan sekitar 5 match/hari. Sebagai informasi, slot invited team AURA Esports diberikan kepada DG Esports lantaran masalah ketersedian pihak AURA Esports.

Selain itu, tiga dari 10 tim qualifier diantaranya ada yang diakuisisi oleh beberapa tim, diantaranya Level Gems (JM Esports), 89K Wolves (TRB Esports), dan Myron Revolt (Myron Esports). Namun, perlu diketahui bahwa pemain dari tim lama dan baru masih sama.

Nantinya, jalan pertandingan PMBA season 4 ini akan ditemani oleh teman-teman DCaster Indonesia.  Di antaranya ada Jessica Jelly, Dona Visca, Junior, Achmad Fauzan Khairy, Sandika Hadit Prasetyo, Windy Amalia Nabila Putri, Florian George, Ilham Odie, dan Resky Boga.

Baca juga: Jadwal Lengkap ASL (AOV Star League) 2022 Winter

Grup PUBG Mobile Battle Arena Season 4

Grup A

  1. Geek Fam
  2. GPBR
  3. Kuda Terbang
  4. Enam Sembilan

Grup B

  1. Boom Esports
  2. GPX
  3. TRB Esports
  4. Grimz Esports

Grup C

  1. Alter Ego
  2. DG Esports
  3. JM Esports
  4. ARF Team

Grup D

  1. NFT Esports
  2. Dewa United
  3. ICON 4S
  4. Myron Esports

Grup E

  1. ONIC Esports
  2. Voin Esports
  3. EXOG Batosai
  4. NTP Team

Baca juga: Jadwal Lengkap PMPL ID Fall 2022: Peserta, Grup dan Caster

Jadwal PMBA Season 4

  • Matchweek 1 : 8 – 12 Agustus 2022 – Pukul 18.00 WIB
  • Matchweek 2 : 14 – 17 Agustus 2022 – Pukul 18.00 WIB
  • Matchweek 3 : 11-16 Agustus 2022 – Pukul 12.00 WIB
  • Grand Final : 7-9 September 2022 – Pukul 18.00 WIB

Baca juga: Jadwal Lengkap Vidio Community Cup Football Season 9

Adapun live streaming PUBG Mobile Battle Arena atau PMBA Season 4 dari babak Super League hingga Grand Final dapat disaksikan secara GRATIS di Vidio. Segera download aplikasinya sekarang agar dapat menyaksikan keseruan seluruh pertandingannya! #SemuaAdaDiVidio

Artikel Terkait