Jadwal WTA Tour 2022 Zavarovalnica Sava Portoroz segera dimulai pada tanggal 12 – 18 September 2022 di Portoroz, Slovenia. Turnamen yang juga dikenal WTA Slovenia Open ini adalah turnamen WTA 250 yang kini memasuki edisi ke-8.
WTA 2022 Zavarovalnica Sava Portoroz lebih tepatnya akan berlangsung di Tennis Club Portoroz di Portoroz, Slovenia. WTA Slovenia Open 2022 ini akan menampilkan sebanyak 32 pemain tunggal dan 16 tim ganda.
Sejumlah pemain unggulan akan tampil dan berebut gelar di WTA 2022 Zavarovalnica Sava Portoroz. Beberapa pemain unggulan diantaranya seperti Emma Raducanu, Barbora Krejcikova, Beatriz Haddad Maia, Elena Rybakina, dan lain-lain.
Baca juga: Jadwal Lengkap WTA Tour 2022 Tennis In The Land
Emma Raducanu yang memenangkan gelar mayor pertamanya di US Open tahun lalu akan bergabung dengan juara bertahan Wimbledon Elena Rybakina dan juara dunia Roland Garros 2021 Barbora Krejcikova di ajang WTA 2022 di Slovenia ini.
WTA Tour 2022 Zavarovalnica Sava Portoroz juga akan menampilkan tiga pemain yang sedang dalam performa apik, ketiga pemain tersebut sukses memenangkan turnamen berturut-turut dalam empat bulan terakhir.
Ketiga pemain tersebut adalah Beatriz Haddad Maia, Bernardo Pera, dan Liudmila Samsonova. Beatriz Haddad Maia sebelumnya berhasil memenangkan Nottingham dan Birmingham, sementara Bernardo Pera sukses menjuarai Budapest dan Hamburg.
Terakhir, Liudmila sukses meraih 13 kemenangan beruntun di lapangan keras Amerika, memenangkan Washington dan Cleveland sebelum mencapai putaran keempat US Open musim lalu.
Baca juga: Jadwal Lengkap WTA Tour 2022 Granby National Bank Championships
Jadwal WTA Tour 2022 Zavarovalnica Sava Portoroz
- Round 1 : Kamis, 15 September 2022 – Pukul 16.00 WIB
- Quarterfinal : Jumat, 16 September 2022 – Pukul 16.00 WIB
- Semifinal : Sabtu, 17 September 2022 – Pukul 16.00 WIB
- Final, Minggu, 18 September 2022 – Pukul 23.00 WIB
Baca juga: Jadwal Lengkap WTA Tour 2022 Western & Southern Open
Adapun live streaming WTA Tour 2022 Zavarovalnica Sava Portoroz dapat disaksikan melalui Vidio. Segera download aplikasinya sekarang dan mulai berlangganan paket lengkap Vidio Premier agar dapat menyaksikan keseruan seluruh pertandingannya. #SemuaAdaDiVidio