Live streaming AOV Star League atau ASL B Series Spring Day 4-7 segera berlangsung mulai hari Selasa (1/2/2022) sampai dengan hari Jumat (4/2/2022). Kelanjutan dari rangkaian turnamen terbesar Arena of Valor di tanah air ini dapat disaksikan melalui Vidio.
Setelah melaksanakan spring day 1-3 pada Selasa (25/1/2022) hingga Kamis (27/1/2022), kini tujuh tim AOV akan kembali bertanding. Ketujuh tim tersebut akan kembali berjuang untuk mendapatkan 3 tiket utama dan bergabung ke turnamen ASL 2022 Spring nanti.
Sebagaimana diketahui, ASL B series ini merupakan turnamen Semi-Pro yang diikuti oleh tim AOV Indonesia. ASL B series menggunakan format Best-of-3 (BO3) Global Ban Pick Single Round Robin, sehingga kemudian setiap tim akan bertanding satu sama lain.
Baca juga: Jadwal Live Streaming AOV Star League (ASL) B Series Spring Day di Vidio
Oleh karena itu, setiap tim berkesempatan mengumpulkan poin sebanyak mungkin untuk lolos ke babak selanjutnya. Setiap tim akan mendapatkan 1 poin jika meraih kemenangan, maka dari itu setiap tim memiliki peluang yang sama untuk mengumpulkan maksimal 2 poin di setiap pertandingannya.
Sekadar informasi kembali, ASL 2022 merupakan turnamen esports yang secara resmi diselenggarakan oleh Garena. Turnamen ini diikuti oleh enam tim profesional, yang dibagi dan disusun menjadi Musim Reguler, Grand Final, dan Playoff Promosi.
Selain berjuang untuk merebut gelar juara tim terbaik nasional, nantinya setiap tim yang akan bertanding juga berhak mendapatkan total hadiah sampai ratusan juta rupiah dan menjadi tim perwakilan Indonesia dalam turnamen internasional.
Baca juga: Yuk, Nonton Siaran Langsung Vidio Community Cup Season 1 PUBG Mobile Week 2
Jadwal ASL B Series Spring Day 4-7
- Selasa-Jumat, 1-4 Februari 2022
- Pukul 15.45 WIB – selesai
Link live streaming AOV Star League (ASL) B Series Spring Day 4-7 di Vidio
Baca juga: Live Streaming Vidio Community Cup Ladies Season 1 Mobile Legends Week 2
Ayo, saksikan terus pertandingan esports team Indonesia unjuk kebolehannya dengan nonton AOV Star League (ASL) B Series Spring Day 4-7 di Vidio. Segera download aplikasinya sekarang dan mulai berlangganan Vidio Premier Premium untuk menyaksikan pertandingannya secara lengkap serta untuk menikmati keseruan tayangan olahraga menarik lainnya bebas tanpa iklan! #SemuaAdaDiVidio