Daftar Isi
Fakta Shin Sung Rok – Aktor yang satu ini telah lama meniti karir di dunia perfilman Korea. Jadi, tidak heran apabila tampang mukanya tidak asing buat kalian K-Drama Lovers. Ya, ini dia Shin Sung-rok meski umurnya telah kepala tiga, dirinya masih aktif melakukan akting.
Serial tv terakhir yang diperankannya adalah pada akhir tahun 2020 lalu dengan judul Kairos. Drakor yang satu ini memiliki konsep perjalanan waktu yang penuh plot twist. Shin Sung-rok di sini beradu akting dengan Lee Se-young, mereka berada dimensi yang berbeda yang mencoba saling membantu satu sama lain.
Akting Shin Sung-rok sebagai pemeran utama dalam serial drama ini sangat apik. Seperti apa fakta-fakta dari aktor tampan ini? Simak selengkapnya dalam fakta Shin Sung Rok berikut ini.
Baca juga: Sinopsis Kairos (Drama) dan Fakta Menariknya, Nonton di Vidio

1. Mengalami perjalanan lintas waktu di Kairos
Shin Sung-rok berperan sebagai Kim Seo-jin seorang direktur di suatu perusahaan konstruksi. Hidupnya sangat menjadi dambaan bagi banyak orang, dirinya memiliki istri yang cantik dan memiliki bakat musik klasik bernama Kang Hyun-chae (Nam Gyu-ri). Dari pernikahannya itu mereka dikaruniai anak perempuan, Da-bin.
Suatu hari, Da-bin menghilang tanpa jejak. Seo-jin dan istrinya berusaha mencari anaknya itu dengan melakukan apapun. Semua cara ditempuh, termasuk melaporkan kasus ini kepada pihak berwenang. Namun, hasilnya nihil, hingga sebuah paket datang. Paket tersebut berisi potongan tubuh Da-bin. Seo-jin dan istrinya shock berat tidak bisa menerima kenyataan bahwa Da-bin diculik kemudian dibunuh.
Istri Seo-jin tidak kuat menghadapi ini memutuskan untuk bunuh diri. Hidup Seo-jin remuk seketika mengetahui dua orang kesayangannya telah tiada. Ia kemudian memutuskan untuk menyusul mereka, namun sebuah panggilan telepon aneh mengurung niatnya itu.
Orang dibalik telepon tersebut adalah seorang mahasiswi bernama Ae-ri. Perempuan tersebut menyakini bahwa nomor telepon yang dipakai oleh Seo-jin adalah miliknya, dan meminta untuk mengembalikannya. Mereka berdebat sampai menyadari bahwa mereka berada dalam dimensi waktu yang berbeda.
Baca juga: Jarang Ada Yang Tahu, Ini Review Drakor Investigasi Lintas Waktu Kairos
2. Menjadi seorang antagonis dalam My Love From The Star
Shin Sung-rok menjadi musuh karakter utama dalam My Love from The Star (2013), Do Min-joon. Ia memiliki peran antagonis sebagai Lee Jae-kyung, seorang pembunuh tampan dan cerdas.
Bisa dibilang namanya meroket dari aktingnya sebagai Lee Jae-kyung itu. Meski begitu, dilansir dari wawancara The Korea Herald tahun 2007, dirinya lebih menyukai akting di teater dibandingkan TV-series.
3. Lahir pada 23 November 1982
Shin Sung-rok lahir pada 23 November 1982 di Korea Selatan. Kini aktor tampan ini berumur 38 tahun dan telah menikah dengan seorang wanita di luar dunia perfilman pada tahun 2016. Tak lama setelah pernikahannya, mereka memiliki anak perempuan.
4. Aktif di dunia perfilman Korea sejak tahun 2003
Shin Sung-rok bukanlah muka asing di industri perfilman Korea. Dirinya telah aktif berakting sejak tahun 2003. Dia juga pernah menjadi mahasiwa Teater dan Film di Universitas Suwon, namun memutuskan untuk berhenti di tengah jalan.
Daftar filmografi Shin Sung-rok begitu banyak, mulai dari TV-series, teater, hingga film dan variety show pun ada. Kesuksesannya dalam dunia film membuat aktor Kairos itu meraih banyak penghargaan. Penampilannya dalam Kairos tahun 2020 membuat dirinya meraih MBC Drama Awards pada kategori aktor terbaik pada miniseri hari Senin dan Kamis.
5. Memiliki tinggi 188 cm dan pernah menjadi atlet basket
Shin Sung-rok memiliki tinggi hampir 189cm, namun siapa yang tahu bahwa tingginya tersebut membuat dirinya susah untuk mendapatkan tempat dalam dunia akting? Tahun 2003, Shin-rok mencari berbagai pekerjaan sebagai aktor film, tapi dirinya kerap mendapatkan penolakan. Lalu dia banting stir menjadi aktor dalam sebuah teater musikal.
Sung-rok juga pernah menjadi atlet basket, saudaranya juga merupakan atlet di klub basket Anyang KT&G Kites. Namun, dia lebih memilih meniti karir perfilman yang membawa kesuksesan dia sekarang ini.
Setelah membaca fakta-fakta Shin Sung-rok, keren juga ya ambisi dan dedikasinya terhadap dunia film dan teater. Kalian bisa kairos streaming sub indo di Vidio untuk menonton aksi Sung-rok. Kalian juga bisa nonton drakor lainnya, karena pilihannya banyak di Vidio!
So, tunggu apalagi? Langsung aja unduh aplikasi Vidio atau akses melalui situs web. Tentunya sangat mudah dan bikin pengalaman nonton kamu makin nyaman!