Home Kids Nonton Pororo the Little Penguin di Vidio, Ikuti Petualangan di Porong Forest!
pororo-the-little-penguin-nonton-di-video-premier-sekarang

Nonton Pororo the Little Penguin di Vidio, Ikuti Petualangan di Porong Forest!

by Adhera Wardani

Nonton Pororo the Little Penguin bisa jadi aktivitas seru bagi kamu yang ingin menghabiskan waktu bersama keluarga. Kartun ini merupakan serial animasi anak asal Korea yang diproduksi oleh Iconix Entertainment, SK Broadband, Ocon dan Channel One. Animasi ini diproduksi pertama kali pada 2002 dan mulai ditayangkan di Korea Selatan pada tahun 2003 di saluran EBS. Serial ini mengisahkan tentang Pororo, seekor penguin yang bertualang bersama teman-temannya di desa bersalju Porong Porong Forest. Dalam setiap episodenya, mereka  sering menghadapi tantangan namun juga mempelajari pesan moral yang dapat dipetik.

Baca juga: Fakta Menarik Masha and The Bear, Diadaptasi dari Cerita Rakyat

Sinopsis 

Dikisahkan Pororo adalah seekor penguin mungil berwarna biru dan putih yang memakai helm penerbang dan kacamata. Pororo berusia 5 tahun dan selalu bermimpi untuk dapat terbang, dia tinggal di sebuah pulau bersalju dengan enam teman-teman hewan lainnya.

Desain Pororo yang netral membuatnya dicintai oleh sebagian besar anak-anak dunia. Sang kreator sangat berhati-hati dalam memilih warna agar dapat netral bagi anak perempuan maupun laki-laki. maka dipilihlah warna biru, merah muda, dan putih  yang dapat mewakili kedua jenis kelamin.

Baca juga: Kumpulan Film Kartun Terbaik Favorit Anak, Lengkap di Vidio

Kreator Pororo juga sangat memperhatikan unsur sejarah budaya dalam setiap karakternya. Mereka memastikan kartun mereka tidak memunculkan unsur sejarah yang sensitif bagi pemirsa. Misalnya, mereka memastikan Pororo dan teman-teman saling berjabat tangan bukannya membungkuk atau bahkan mengangguk satu sama lain.

Baca juga: 5 Kartun Lucu Dengan Karakter Binatang Terbaik untuk Anak

Nonton Pororo the Little Penguin di Vidio

Petualangan Pororo dan kawan-kawan memang sayang untuk dilewatkan. Film animasi ini cocok disaksikan bersama keluarga untuk menikmati waktu akhir pekan. Segera nonton video pororo di Vidio atau download aplikasi Vidio di ponselmu sekarang!

Jangan lupa kunjungi Website resmi Vidio untuk Nonton animasi populer lainnya lengkap dengan dubbing hingga sub Indo.

Kunjungi selalu blog Vidio untuk informasi dan berita terbaru seputar entertainment dan sports seperti rekomendasi film, anime terbaru, sinetron, FTV, dan juga jadwal pertandingan olahraga. Kini mau apapun nggak pakai ribet karena #SemuaAdaDiVidio

Artikel Terkait