Daftar Isi
Nama Arya Saloka, belakangan tengah banyak diperbincangkan publik pasca perannya bersama Amanda Manopo di sinetron Ikatan Cinta. Ayah satu anak ini berhasil membuat penonton baper saat ia berakting menjadi Aldebaran, pria yang cintanya bertepuk sebelah tangan.
Arya Saloka sendiri adalah artis yang telah lama berkecimpung di dunia seni peran. Ia mengawali karir sebagai pemain FTV. Selama berkarir, puluhan judul FTV telah dibintanginya. Namun, bukan hanya bermain dalam FTV dan sinetron, pria tampan asal Bali ini juga pernah membintangi sejumlah judul film.
Penasaran dengan akting Arya Saloka? Yuk, intip FTV, sinetron dan Film Arya Saloka lainnya seperti berikut.
FTV Arya Saloka
Nama arya di ranah FTV memang sudah tidak diragukan lagi. Puluhan judul FTV pernah ia bintangi sejak tahun 2011. Sebut saja salah satunya My Love from India, FTV yang dibintanginya bersama Adinda Azani.
Dalam FTV My Love from India, Arya berperan sebagai Arga yang memiliki seorang teman bersama Nino. Mereka berdua memimpikan untuk memabangun restoran di Jakarta dengan makanan khas India. Dari rencana itu juga akhirnya Arga mendapatkan seorang kekasih bernama Tania.
Baca juga: Dia Bukan Manusia, Sinetron Terbaru SCTV Dylan Carr yang Punya Kekuatan Super
Namun, Nino ternyata sudah menyukai Tania sejak kecil. Ia kemudian merasa kecewa dan mulai berselisih dengan Arga. Nino kemudian memutuskan untuk mencurangi Arga hingga membuatnya bangkrut.
Pesona Arya Saloka di film ini memang tak terbantahkan. Selain memiliki paras manis, aktingnya dalam FTV ini juga memukau hingga mampu menarik perhatian banyak penonton.
Selain My Love from India, deretan FTV Arya Saloka lainnya adalah di antaranya:
- Bang Toge Pamit Balik Lagi
- Badut Santuy to the Max
- Aku Deketin Kamu, Kamu Deketin Dia
- Dari Tiket Konser Sampai Tiket Pelaminan
- Seblak Empire Hentikan Ledakan Cinta
- Sopir Bis Ganteng Jurusan Cinta
Selain deretan FTV yang telah disebutkan, kamu bisa nonton beragam FTV lainnya di Vidio.Â

Sinetron Arya Saloka
Selain pada sinetron Ikatan Cinta, nama Arya Saloka pernah populer saat membintangi Sinetron Mini Seri Sayap Pelindungmu bersama Rosiana Dewi dan Jeff Smith. Dalam sinetron mini seri tersebut, Arya berperan sebagai Sultan, pria yang mencintai Cleo yang diperankan oleh Rosiana Dewi.
Sinetron ini bermula ketika Cleo dan kedua orangtuanya sedang mengendarai mobil dan mereka mengalami kecelakaan. Dari kejadian itu, Cleo harus kehilangan kedua orangtuanya.
Tidak disangka, dalang dari kecelakaan tersebut berasal dari orang terdekat Cleo, yakni ibu dari Refal. Refal (Jeff Smith) merupakan pria yang mencintai Cleo sejak lama. Cleo adalah cinta pertamanya yang hilang dan ia berusaha keras untuk menemukannya kembali.
Kisah cinta keduanya kemudian mulai terjalin, namun penuh dengan perjuangan karena kini telah hadir Sultan, seorang pria yang menjadi sayap pelindung Cleo. Penasaran dengan kisah lengkap Sayap Pelindungmu? Yuk, nonton sinetron mini seri Sayap Pelindungmu di Vidio.
Film Arya Saloka
Selain FTV dan sinetron, Arya juga pernah terlibat dalam beberapa judul film seperti Malaikat Tanpa Sayap, Night Bus, Habibie & Ainun 3 hingga Menunggu Pagi. Dalam film Menunggu Pagi, Arya Saloka beradu akting dengan Arya Vasco, Raka Hutchison, Bio One dan Aurelie Moeremans.
Dalam film tersebut, Arya berperan sebagai Bayu, seorang pemuda yang terlihat sederhana dan bukan anak gaul pada jamannya. Menunggu Pagi adalah film yang bercerita tentang keempat pemuda yang ingin datang ke festival musik tahunan Djakarta Warehouse Project (DWP) yang kala itu dijadikan sebagai tolak ukur anak gaul.
Namun, tak hanya sampai disitu, film ini juga mengangkat kisah asmara anak remaja dalam satu malam yang bisa merubah hidup dan masa depan mereka. Film ini berhasil menyuguhkan cerita bagaimana anak muda masa kini menjalani dan memandang kehidupan serta hal-hal negatif yang mungkin bisa terjadi kepada mereka.

Nonton sinetron, film dan FTV Arya Saloka di Vidio
Penasaran dengan deretan sinetron, film dan FTV artis kelahiran 1991 ini? Yuk, nonton deretan film, sinetron dan FTV Arya Saloka di Vidio! Download aplikasi Vidio sekarang atau kunjungi situs resminya di Vidio.com.
Vidio merupakan perusahaan OTT (Over the Top) yang didirikan sejak tahun 2014 yang menyediakan layanan streaming terlengkap di Indonesia. Terhubung langsung dengan lebih dari 21 TV Streaming, Vidio juga menyajikan ribuan konten lokal maupun Internasional untuk layanan Video On Demand, langganan jaringan TV berbayar, dan konten eksklusif untuk serial TV, Film layar lebar, drama, film dokumenter serta menayangkan ribuan pertandingan olahraga dari berbagai cabang untuk semua genre dan usia.