Home SportsEsports Saksikan Live Streaming Play-Ins PMPL SEA Championship Spring 2022
Saksikan Live Streaming Play-Ins PMPL SEA Championship Spring 2022

Saksikan Live Streaming Play-Ins PMPL SEA Championship Spring 2022

by dikwhyd

Turnamen PUBG Mobile tingkat Asia Tenggara PMPL SEA Championship Spring 2022 segera dimulai. Sebelumnya, beberapa tim harus terlebih dahulu melalui babak Play-Ins untuk masuk ke babak utama turnamen.

Babak Play-Ins PMPL SEA Championship Spring 2022 segera berlangsung mulai hari Minggu (8/5/2022). Tim-tim yang finis di peringkat keempat sampai keenam di PMPL negaranya masing-masing masih berkesempatan tampil di PMPL SEA Championship Spring 2022 lewat babak Play-Ins.

Total 16 tim akan memperebutkan tiga slot lolos ke PMPL SEA nanti. Ke-16 tim tersebut berasal dari 12 tim dari 4 negara kompetisi regional, antara lain Indonesia, Thailand, Vietnam dan Malaysia/Singapura/Filipina dengan tambahan 4 tim dari babak 2022 Asia Pacific Cup Spring.

Baca juga: Ayo Nonton Keseruan Live Streaming PMPL ID Spring 2022 Minggu Ketiga

Pada babak Play-Ins nanti, ke-16 tim tersebut akan memainkan lima pertandingan dalam satu hari di tiga peta yang berbeda, yaitu Sahhok – Erangel – Miramar – Miramar – Erangel, sehingga itu akan menjadi kesempatan terakhir untuk para tim bisa tampil di PMPL tingkat Asia mendatang.

Thailand akan diwakili oleh HAIL Esports, The Infinity, dan FaZe Clan. Kemudian, perwakilan dari Vietnam ada Talent Esports, Like Glue Gaming, dan Eagle Esports. Sementara HOMEBOIS, GENEXUS, dan RSG menjadi wakil region Malaysia/Singapura/Filipina.

Baca juga: Ayo Main Vidio Games dan Menangkan Hadiahnya Eksklusif dari PMPL

Indonesia sendiri akan diwakili oleh Rex Regum Qeon RYU, NFT ESPORTS, dan VOIN VICTORY. Dengan tambahan 4 tim dari babak 2022 Asia Pacific Cup Spring, Play-Ins PMPL SEA Championship Spring 2022 diprediksi akan berlangsung sengit dan menarik.

Seluruh pertandingan akan disiarkan gratis di Vidio melalui kanal PUBG Mobile Indonesia. Untuk itu, segera download aplikasi Vidio sekarang dan jangan sampai terlewatkan keseruan live streaming Play-Ins PMPL SEA Championship Spring 2022 mendatang. #SemuaAdaDiVidio

Artikel Terkait