Daftar Isi
Film In Time – Nama Justin Timberlake lebih terkenal sebagai penyanyi dengan lagu populer Suit & Tie dan Mirror, namun siapa sangka mantan pacar Britney Spear ini juga pandai berakting dan bermain dalam banyak film hollywood populer.
Salah satunya film In Time yang tayang perdana tahun 2011, film satu ini bergenre aksi ilmiah yang disutradarai oleh Andrew Niccol. Justin Timberlake akan beradu akting dengan Amanda Seyfried, Olivia Wilde, Alex Pettyfer dan masih banyak aktor ternama lainnya dalam film ini.
Berlatar waktu bumi berada di masa depan yaitu tahun 2169, dan anehnya manusia berhenti menua setelah berada di umur 25 tahun. Apakah yang sebenarnya terjadi? Simak sinopsis filmnya berikut ini sebelum nonton full di Vidio!
Baca Juga: Nonton Film Bridesmaids, Potret Persaingan Para Pendamping Pengantin Sebelum Pernikahan
Sinopsis
Kehidupan langsung berada di tahun 2169, dengan keadaan bumi yang para manusianya berhenti menua di umur 25 tahun. Namun mereka bisa hidup satu tahun lagi jika setuju untuk direkayasa secara genetik untuk hidup. Jika kamu memiliki banyak uang kamu bisa membeli waktu untuk hidup sendiri.
Orang kaya yang bisa bertahan hidup, sedangkan orang miskin yang tidak memiliki banyak uang akan sulit untuk bertahan dengan sistem yang seperti itu. Suatu ketika seorang pria dituduh melakukan pembunuhan, dia dipaksa untuk melarikan diri dengan seorang sandera yang cantik. Hidup dari menit ke menit, cinta pasangan ini menjadi alat yang ampuh dalam perang melawan sistem.
Baca Juga: 6 Rekomendasi Film Hollywood Seru yang Bisa Kamu Tonton Saat Weekend di Vidio!
Nonton Film In Time di Vidio!
Itulah sinopsis singkat film yang dibintangi Justin Timberlake, kamu bisa streaming film in time di platform Vidio lengkap dengan sub Indo. Kamu bisa menonton film hollywood seru lainnya di Vidio. Jangan lupa download aplikasi Vidio di handphone kamu untuk menikmati pengalaman menonton dimana saja dan kapan saja hanya di Vidio!