Daftar Isi
Sinopsis U Me Aur Hum – Film Bollywood bergenre drama romantis ini menceritakan kisah asamara sepasang kekasih yang diperankan oleh Kajol. Dari judul apabila diterjemahkan memiliki arti Kamu, aku dan kami.
Film ini drilis tahun 2008 yang disutradarai Ajay Devgn, disini Ajay Devgn tidak hanya menjadi sutradara namun sekaligus menjadi peran utama bersama Kajol istrinya. Salah satu film yang membawa Kajol mendapatkan 2 nominasi penghargaan sebagai Aktirs Terbaik tahun 2009 karena perannya dalam film ini.
Tidak lengkap rasanya jika film bollywood tidak dilengkapi dengan tarian dan nyanyian, Ajay Devgn kembali terlibat dalam penulisan lrik untuk setiap lagu dalam soundtrack film ini.
Sebelum menonton simak dulu sinopsisnya filmnya berikut ini!
Baca Juga: Sinopsis Parinda Film Bollywood Lawas, Gambaran Nyata Gangster di India!
Sinopsis
Cerita dimulai dengan pria bernama Ajay yang mengatakan kepada sang anak bahwa ia ingin mendekati seorang wanita yang ia sukai. Lalu sang anak mepersilahkan ia untuk merayu seorang wanita tua, dan Ajay mulai menceritakan pengalaman cintanya terdahulu.
Kembali ke 25 tahun sebelumnya, Ajay bercerita bahwa ia bersama teman-temannya pergi menaiki kapal pesiar dan bertemu Piya pegawai cantik yang bekerja disana. Singkat cerita Ajay menyukai Piya dan mendekatinya dengan alasan mengajarkan Piya menari.
Tidak disangka satu kejadian membuat Piya sangat marah dengan Ajay, saat Ajay diketahui membaca buku diarynya. Piya sangat marah dan tak ingin bertemu Ajay yang sebentar lagi akan turun dari kapal Pesiar.
Tidak disangka beberapa tahun berlalu saat Ajay mengundang temannya makan dirumahnya, ternyata Ajay sudah menikah dengan Piya. Perjalanan rumah tangga mereka cukup harmonis, sampai saat ini Piya dinyatakan mengidap penyakit Alzheimer membuat ia tidak ingat semua tentang Ajay.
Nonton Film Bollywood
Penasran tentang kelanjutan percintaan Ajay dan Piya selanjutnya? Kamu bisa nonton u me aur hum sub indo melalui layayan streaming Vidio. Nikmati juga film bollywood berbagai genre lainnya gratis hanya di Vidio.
Jangan lupa download aplikasi Vidio di gadget kamu untuk menikmati pengalaman menonton dengan muda dimana saja dan kapan saja. #SemuaAdaDiVidio