Streaming VNL 2021 big match antara tim voli putri Rusia vs Serbia akan berlangsung sore ini, Senin (14/6/2021) di Rimini Fiera, Italia. Pertandingan lanjutan Volleyball Nations League 2021 ini, akan dimanfaatkan Rusia untuk mengincar poin demi terus melaju ke papan atas klasemen sementara.
Saat ini, Rusia berada di posisi ke 6 klasemen sementara VNL 2021. Fedorovtseva dan rekan tim berhasil memenangi 7 dari 11 pertandingan dengan menorehkan 20 points, 1.411 set ratio, dan 1.061 point ratio.
Pada laga sebelumnya, Minggu (13/6/2021) Rusia berhasil membuat babak belur Kanada dengan 3 set sekaligus. Bahkan, statistik pada pertandingan tersebut, Rusia sangat mengungguli jauh daripada Kanada, yakni berhasil menciptakan 59 attack, 10 block, 5 serve, dan 24 oppenent error.
Sementara itu, Serbia sendiri memang tidak berada pada perfoma terbaiknya pada VNL 2021. Serbia hanya bisa bertengger di posisi ke-10 dengan hanya 4 kali kemenangan, 14 points, 0.791 set ratio, dan 0.930 points ratio.
Keadaan tersebut akan dimanfaatkan oleh Rusia untuk mengincar poin dari Serbia demi terus mendesak papan atas klasemen sementara. Apalagi, sebelumnya Serbia harus rela menelan kekalahan dari tim yang kurang diunggulkan, Korea Selatan (3-1). Serbia hanya menang pada set kedua, bahkan Savic, dkk dipaksa hanya bisa melakukan 35 attack, 8 block, 11 serve, dan 20 oppenent error.
Big match pada sore nanti, Rusia memiliki kans yang jauh dibanding Serbia. Namun tidak bisa dipungkiri, Serbia juga tentunya masih memiliki peluang meskipun kecil dan dapat memperbaiki raihan mereka di VNL tahun ini.

Jadwal VNL 2021 hari ini
Senin, 14 Juni 2021
Rusia vs Serbia, pukul 17.00 WIB (Court 2)
Link live streaming big match Volleyball Nations League 2021 klik tautan di sini.
Nah, itulah sedikit ulasan mengenai big match VNL 2021 antara Rusia vs Serbia hari ini. Kira-kira Rusia bisa mencuri poin atau tidak? Atau malah Serba yang bisa memperbaiki posisi klasemennya? Yuk streaming Big Match VNL 2021 dan saksikan pertarungan dari negara-negara lainnya eksklusif di Vidio!
Segera download aplikasi Vidio sekarang juga dan jangan lupa berlangganan Vidio Premier Platinum untuk menyaksikan berbagai macam tayangan menarik mulai dari turnamen esports, serial dan film, seperti: Vidio Original Series, Korea, Indonesia, dll hingga tayangan Olahraga, seperti: UCL, Serie A, NBA, Liga 1, Bein (1 & 2), BWF, WTA, dll yang bebas iklan karena #SemuaAdaDiVidio.