Home SportsBadminton YONEX All England Open 2020

YONEX All England Open 2020

by Vidio

Tournament Yonex All England Open akan dimulai di bulan Maret 2020, pertandingan ini adalah pertandingan Bulutangkis yang diadakan di Negara Inggris sejak tahun 1899, pertandingan yang sudah mencapai usia 121 tahun ini telah berpindah tempat sebanyak enam kali.

Ajang kompetisi Bulutangkis ini merupakan suatu kejuaraan bulutangkis tertua dan paling prestisius di dunia, yang menandakan pertandingan ini adalah salah satu ajang kompetisi paling bergengsi di Benua Eropa maupun di dunia.

Kejuaraan Bulutangkis yang akan diselenggarakan tahun ini, saat ini Badminton England yang selaku badan pengurus olahraga Bulutangkis di Inggris telah menggandeng 12BET sebagai Partner Resmi Yonex All England Open Badminton Championship edisi ke-109.

Pertandingan yang akan dimulai di bulan Maret 2020 ini akan diselenggarakan oleh All England dan diadakan di National Indoor Arena,Birmingham. Birmingham adalah sebuah salah satu kota terbesar kedua di Negara Inggris, kota ini merupakan salah satu kota Distrik Metropolitan di Midlands Barat.

Ajang pertandingan Yonex All England Open 2020 ini mengundang peserta dari berbagai Negara di dunia, Indonesia adalah salah satu Negara yang diundang untuk mengikuti ajang pertandingan ini.

Beberapa atlet Bulutangkis Indonesia sudah melakukan seleksi dan beberapa atlit hasil seleksi tersebut akan mengikuti ajang pertandingan All England tersebut.

Pertandingan yang mempunyai jumlah penonton yang mencapai angka kurang lebih 31.000 penonton setiap tahun nya ini akan dimulai dari tanggal 11 sampai 15 Maret 2020.

Sebelum Nonton Pertandingan Yonex All England 2020, berikut adalah susunan detail siaran langsung dan jadwal pertandingan Yonex All England 2020.

Jadwal siaran langsung pertandingan All England 2020 :

Rabu, 11 Maret 2020, Mulai pukul 16.00 sampai 01.00 WIB

(Babak Penyisihan)

Kamis, 12 Maret 2020, Mulai pukul 18.00 sampai 04.00 WIB

(Babak Penyisihan)

Jumat, 13 Maret 2020, Mulai pukul 17.00 sampai 03.00 WIB

(Babak Quarter Final)

Sabtu, 14 Maret 2020, Mulai pukul 17.00 sampai 03.00 WIB

(Babak Semi Final)

Minggu, 15 Maret 2020, Mulai pukul 19.00 sampai 24.00 WIB

(Babak Final)

Pertandingan ini akan disiarkan secara langsung di TVRI. Ada 15 atlet Indonesia yang siap bersaing dalam kompetisi Bulutangkis Inggris ini, berikut adalah nama nama pemain yang akan mewakili Indonesia di ajang kompetisi ini.

Daftar Wakil Indonesia All England 2020:

Tunggal Putra:

Anthony Sinisuka Ginting, Jonathan Christie, Tommy Sugiarto, dan Shesar Hiren Rhustavito.

Tunggal Putri :

Gregoria Mariska Tunjung.

Ganda Putra:

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso

Ganda Putri:

Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto.

Ganda Campuran:

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso.

Inilah Deretan nama atlet andalan yang akan bersaing di ajang pertandingan Bulutangkis Yonex All England 2020, penonton yang menyukai pertandingan dan olahraga ini akan menyaksikan pertandingan ini baik di layar Televisi (TVRI) maupun Live Streaming di web aplikasi yang menyediakan Siaran ini secara langsung.

Susi Susanti selaku kepala pembinaan dan prestasi PBSI, menargetkan minimal satu gelar juara untuk Tim Merah Putih, “Target kami tetap satu gelar, demi mempertahankan yang tahun lalu. Tapi saya tidak menyebutkan sektor mana, karena tidak ingin membebani atlet tertentu. Memang yang paling berpeluang ada di sektor Ganda Putra. Tapi Tunggal putra, Ganda Putri, dan Ganda Campuran juga memiliki peluang yang sama” ucap Susi Susanti, dari laman PBSI.

Artikel Terkait