Home Film Film Ip Man 1 & 2, Tampilkan Aksi Heroik Donnie Yen Dalam bela Negara melalui Wing Chun

Film Ip Man 1 & 2, Tampilkan Aksi Heroik Donnie Yen Dalam bela Negara melalui Wing Chun

by Vidio
4.5K views
Sinopsis Film Ip Man

Sinopsis Film Ip Man bercerita tentang perjuangan master Wing Chun Ip Man dalam mengangkat derajat martabat bela diri Cina di depan para penjajah.

Aksi heroik ahli Wing Chun dalam film Ip Man dan Ip Man 2 dapat disaksikan lewat streaming di Vidio. Ip Man adalah serial film bela diri asal Hong Kong yang mengisahkan kehidupan seorang master Wing Chun.

Film ini dirilis dalam serial termasuk Ip Man, Ip Man 2, Ip Man 3, Spin-off Master Z: Ip Man Legacy, hingga Ip Man 4: The Finale sebagai akhirnya. Donnie Yen yang menjadi pemeran utama mengungkapkan, setiap episode film Ip Man memiliki karakteristik dan jalan cerita yang unik.

Mengangkat tema yang berbeda di setiap film membuat serial Ip Man menjadi lebih menarik untuk disaksikan. Berikut ulasan informasi terkait film Ip Man serta sinopsis yang harus kamu ketahui sebelum kamu nonton Film action satu ini.


Ip Man

Ip Man dirilis pada 2008 di bawah sutradara Wilson Yip dengan Edmond Wong sebagai penulis naskah. Ip Man merupakan film pembuka dari serial film biografi master Wing Chun, Ip Man. Film bela diri yang dirilis pada Desember 2008 ini berhasil meraup keuntungan besar yakni hingga 21,8 juta dollar Amerika. Di serial yang pertama ini dikisahkan kehidupan Ip dengan latar tahun 1930-an saat hidup di kota Foshan selama perang Tiongkok-Jepang.

Sinopsis Ip Man

Ip Man (Donnie Yen) adalah ahli bela diri yang berkecukupan di kota Foshan. Di kota itu banyak berdiri perguruan bela diri, namun Ip yang dikenal master enggan untuk menerima anak didik.

Pada 1937, Kota Foshan, China, dijatuhkan oleh Jepang. Keluarga Ip Man yang dulu orang berkecukupan kini jatuh dan harus menanggung pahitnya hidup dalam penjajahan.

Rumah Ip Man dirampas Jepang dan dijadikan markas tentara. Kala itu Jendral pemimpin pasukan Jepang, Jendral Miura (Hiroyuki Ikeuchi), mengadakan turnamen pertarungan. Bagi siapa yang berhasil mengalahkan petarung Jepang maka akan dihadiahi sekantong beras.

Sahabat Ip Man yang ahli bela diri kala itu bersedia mengikuti turnamen demi mendapatkan beras. Namun, ia ditembak oleh tentara Jepang hingga tewas. Melihat hal itu, Ip geram dan bersedia melawan 10 tentara sekaligus hingga ia pun berhasil mengalahkan mereka semua.

Jendral Miura yang terkesan meminta Ip untuk bergabung dengan tentara Jepang, namun ia menolak. Kecewa dengan penolakan itu, Miura menantang Ip Man untuk bertarung dengannya di depan masyarakat Foshan.

Perjuangan Ip Man pun dimulai. Ia kemudian mengajari teknik seni bela diri Wing Chun kepada warga Foshan untuk bertahan dan melawan tindakan semena-mena tentara Jepang. Lantas bagaimana perujuangan Ip Man dalam melawan Jepang? Saksikan film Ip Man sub Indo selengkapnya di Vidio. 

Nonton Ip Man Sekarang!


Ip Man 2

Ip Man 2 (2010) adalah serial lanjutan Ip Man (2008) yang menceritakan kisah lanjutan dari film sebelumnya. Ip Man 2 berfokus pada pergerakan Ip di British Hong Kong. Ia mulai mencoba menyebarkan Wing Chun namun mendapat persaingan ketat dari praktisi lain.

Dirilis April 2010, film ini berhasil meraup keuntungan besar hingga total 49 juta dollar Amerika. Pendapatan kotor teater domestik atas Ip Man 2 menjadikan film ini sebagai film Hong Kong terlaris yang dirilis selama paruh pertama tahun 2010.

Sinopsis Ip Man 2

Berlanjut dari cerita Ip Man di serial sebelumnya, Ip memutuskan untuk pindah ke Hong Kong dengan harapan menemui kehidupan yang lebih baik. Di Hong Kong Ip kembali membuka perguruan bela diri Wing Chun.

Untuk mengukuhkan perguruannya tersebut, ia melewati banyak rintangan. Ia harus melawan banyak guru-guru dari perguruan lain agar dapat diakui. Ia juga kesulitan mendapatkan murid karena reputasinya yang kurang baik di kota itu.

Suatu hari seorang pemuda bernama Wong Shun Leung muncul dan menantang Ip untuk bertanding dan dengan mudah Ip mengalahkannya. Terkesan dengan keahlian Ip, Wong dan teman-temannya pun menjadi siswa pertama Ip dan membantunya mengembangkan perguruan hingga mendapatkan banyak murid.

Dari sanalah pertarungan Ip dan perguruan bela diri lain mulai mencuat. Dalam film ini diceritakan bagaimana Ip dan siswa pertamanya bertahan dan berjuang mengembangkan perguruan bela diri Wing Chun. Apakah akhirnya mereka berhasil? Saksikan kisah Ip dan Wong Shun selengkapnya di Vidio.

Nonton Ip Man 2 Sekarang!

Untuk menyaksikan deretan film hingga acara TV menarik lainnya, kamu bisa nonton streaming di Vidio. Jangan lupa juga berlangganan Vidio Premier untuk menyaksikan ratusan film menarik lainnya. Nikmati promo menarik dan informasi film terbaru di vidio, agar nonton tambah murah dan tambah seru! Yuk streaming film sekarang juga.

Artikel Terkait