Home Entertainment Langkah Efektif Cegah Corona

Langkah Efektif Cegah Corona

by Vidio

Virus Corona atau Covid 19 telah menyerang banyak masyarakat di hampir seluruh Negara dan memakan banyak korban bahkan jumlah nya menyampai angka ratusan ribu.

Akhir akhir ini aplikasi Vidio selalu menayangkan Live Streaming tentang pencegahan Covid-19. Ada beberapa cara yang efektif untuk mencegah penularan Virus Corona ini.

Penyebab dari wabah ini adalah virus yang saat ini sedang menyebar ke seluruh berbagai Negara dengan cepat melalui interaksi dengan orang lain.

Virus ini mudah tertular dengan melalui flu, batuk dan berjabat tangan. Karena Virus ini tidak terlihat dengan mata, masyarakat dihimbau untuk selalu menggunakan Hand Sanitizer atau pencuci tangan.

Dengan kandungan Alkohol yang terdapat di pencuci tangan tersebut dapat menghilangkan dan membersihkan tangan dengan cepat. Selain itu masyarakat juga dihimbau untuk selalu menggunakan masker jika mereka mempunyai Aktivitas di luar rumah.

Adanya Virus Corona ini membuat banyak karyawan kantoran atau para pekerja terpaksa harus bekerja dalam rumah atau Work From Home.

Saat ini masyarakat harus mempunyai stok makanan yang lebih di dalam rumah mereka agar tidak makan di luar rumah. Pencegahan Virus ini harus dilakukan dengan se detail mungkin. Berikut adalah 5 cara untuk mencegah Virus Corona

1. Selalu Mencuci Tangan Dengan Benar

Mencuci dengan benar adalah cara paling sederhana namun Efektif untuk pencegahan Virus ini, selain itu dengan mencuci tangan juga dapat membantu menghilangkan kuman.

Dengan mencuci tangan masyarakat tidak perlu khawatir jika tangan ini menyentuh Hidung atau mulut karena penularan virus ini juga dapat melewati hidung dan mulut manusia

2. Selalu Menggunakan Masker

Jika ingin keluar dari rumah, diwajibkan untuk menggunakan masker untuk mencegah terinfeksinya Virus Covid 19 ini, karena pada saat diluar rumah virus ini juga dapat menyebar lewat angin jalanan, hal inilah yang membuat masyarakat harus menggunakan masker jika di luar rumah

3. Menjaga daya tahan tubuh

Di Saat pandemi, menjaga immunitas adalah hal yang utama untuk kesehatan. Dengan mengkonsumsi makanan 4 sehat 5 sempurna dan berolahraga di pagi hari.

Menjaga daya tahan tubuh juga bisa dilakukan dengan menjemur diri di pagi hari pada saat jam 9 atau jam 10. Karena di jam-jam tersebut sinar matahari sedang bagus untuk menjaga daya tahan tubuh.

4. Tidak pergi ke Negara terjangkit

Disarankan untuk tidak bepergian ke Negara lain yang kondisinya pun sama dengan Negara asal. Di sisi lain berbagai Negara juga menutup diri mereka dari orang luar daerah. Dengan menjalankan Sistem Lockdown. Agar mengantisipasi penyebaran Virus Corona ini.

5. Terhindar dari hewan yang berpotensi menularkan Virus Corona

Corona Virus jenis baru diduga kuat berasal dari hewan Kelelawar dan disebarkan oleh beberapa hewan mamalia dan Reptil, Oleh karena itu masyarakat dihimbau untuk menjaga jarak dengan hewan yang masuk ke dalam jenis tersebut.

Hingga saat ini, belum ada pengobatan yang dapat menyembuhkan Virus Corona, hal itulah Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengimbau masyarakat untuk tidak menganggap Virus ini dengan sepele, tidak keluar dari rumah untuk sementara, dan mengurangi berinteraksi dengan orang lain atau disebut dengan Social Distancing.

 

Sahabt Vidio bisa Live Streaming atau nonton online agar #BetahDiRumah dan Update Corona atau Covid 19 saat ini hanya di Vidio.

Artikel Terkait